Sport

Skor 0-0, Gol Serbia Dianulir Wasit Bikin Denmark Lolos 16 Besar

×

Skor 0-0, Gol Serbia Dianulir Wasit Bikin Denmark Lolos 16 Besar

Sebarkan artikel ini



Cerp-lechapus.net, JOGJA—Hasil pertandingan Grup C UEFA EURO 2024 antara Denmark vs Serbia berakhir dengan skor imbang tanpa gol 0-0 pada Rabu (26/6/2024) dinihari.

Sejak babak pertama Denmark berusaha untuk melakukan serangan. Bagi Denmark maupun Serbia laga ini harus dimenangkan agar bisa memuluskan asa menuju ke 16 besar. Bahkan Denmark memiliki peluang menjadi juara grup jika hasil Inggris vs Slovenia berakhir imbang.

Akan tetapi Serbia justru memainkan permainan yang cenderung pasif. Para pemain Serbia hanya memanfaatkan umpan panjang, dan baru akan melakukan serangan ketika mendapatkan peluang lewat skema serangan balik.

Permainan tidak aktif ini ternyata menyulitken Denmark. Di sisi lain lini belakang Serbia sangat displin. Oleh karena Denmark jarang mampu menciptakan peluang untuk melakukan tembakan tepat sasaran ke gawang. Hal ini membuat skor tetap 0-0 hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, Denmark terus menggempur pertahanan Serbia dari berbagai sektor. Penguasaan bola lebih didominasi oleh tim ini. Sayangnya peluang untuk membobol gawang masih minim.

Sebaliknya, Serbia yang minim penguasaan bola sempat mendapatkan peluang dan sempat menjebloskan bola ke gawang Denmark meski harus dianulsi wasit di menit ke-53. Skema seranan itu berawal ketika Jovis mendapatkan umpan silang kemudian langsung mengarahkan percobaan tendangan ke arah gawang. Bola mengenai pemain belakang Denmark, Anderson dan masuk ke gawang.

Wasit melakukan pemeriksaan VAR dan ternyata pemain Serbia sudah dalam posisi offside, sehinga gol dianulir dan skor tetap 0-0. Berbagai upaya Denmark menggempur pertahanan Serbia tak membuahkan hasil, skor tetap imbang 0-0 hingga babak kedua berakhir.

Skor ini memuluskan Denmark melajur ke 16 Besar EURO 2024 dengan raihan 3 poin di peringkat kedua. Sedangkan Serbia berada di dasar klasemen dengan raihan 2 poin. Posisi pertama Grup C ditempat Inggris dengan raihan 5 poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *